IA DILUPAKAN IA TERLUPAKAN
Aku tertegun melihatnya bersama sebuah gelas plastik
tenggorokanku kering, mataku mulai sembab
butiran-butiran air ini tak kuasa melihatnya
berlari diantara kendaraan yang terparkir di belakang lampu merah
sesekali tangannya melambai diluar pintu mobil
tangannya adalah sebuah harapan
suaranya adalah mesin-mesin penarik rupiah dari para dermawan
resah melangkah kakinya yang mulai ngapal oleh aspal jalanan
mengeras bagaikan batu ungkal
bajunya lusuh karena satu minggu, satu bulan, bahkan satu tahun tak ganti
tangannya kotor oleh debu jalanan
ia dilupakan....ia terlupakan oleh zaman
Bagus gan,klik disini
BalasHapus